Seminar Kebanksentralan : Peran dan Strategis Bank Indonesia
Pada tanggal 04 Mei 2013, Universitas Putera Batam mengadakan seminar Kebanksentralan yang bertema “Peran dan Strategis Bank Indonesia”. Peran bank Sentral di berbagai Negara bermula dari bank sirkulasi dan kemudian berevolusi dan menjadi bank sentral yang modern dengan tujuan yang fokus dan independen.
Untuk itu BI mempunyai satu tujuan tunggal, yaitu mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Kestabilan nilai rupiah ini mengandung dua aspek, yaitu aspek kestabilan nilai mata uang terhadap barang dan jasa, serta kestabilan terhadap mata uang negara lain, karena secara umum bank adalah suatu badan usaha yang memiliki wewenang dan fungsi untuk menghimpun dana tersebut. Di Indonesia sendiri terdapat bermacam-macam jenis Bank yang salah satunya yaitu Bank Sentral.
Berdasarkan hal tersebut Universitas Putera Batam menyelenggarakan kegiatan Seminar Kebanksentralan dalam rangka menjaring pemikiran, penyatuan persepsi dan penerapan yang sangat berguna bagi kemajuan semua pihak baik mahasiswa sebagai akademisi dan BPR serta masyarakat sebagai praktisi.
Narasumber seminar ini tidak lain, yaitu Novis Fouriandi, S.Si., M.M dari Kebanksentralan Perwakilan Bank Indonesia provinsi Kepulauan Riau dan Dr. Arif Jauhar Tontowi, S.T., M.M. dari dosen program studi Manajemen Universitas Putera Batam.
Tujuan dari diadakannya Seminar ini adalah, Untuk mengetahui tentang fungsi dan peran Bank Indonesia, mengetahui tentang manajemen dan penerapan Kebijakan dari Bank Indonesia dan mengetahui Strategis Bank Indonesia.