Dhamma Class `Pandangan Buddhisme Terhadap Qing Ming`


Unit Kegiatan Mahasiswa Kerohanian Buddha Universitas Putera Batam telah  mengadakan kegiatan Dhamma Class dengan tema "Pandangan Buddhisme Terhadap Qing Ming" pada hari Sabtu, 24 Maret 2018 di Universitas Putera Batam Kampus Tembesi.

Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa/i UPB. Acara berlangsung dari jam 14:00 - 17:00 WIB yang diawali dengan doa pembuka oleh Bhante Janaka selaku pembicara dalam kegiatan dhamma class. Acara ini dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bhante janaka. Acara berlangsung dengan lancar dan peserta sangat antusias dalam mendengarkan materi serta aktif dalam sesi tanya jawab. Pada akhir kegiatan ini pun dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata berupa sertifikat kepada Bhante Janaka dan di tutup dengan kegiatan Fang Shen Bersama Bapak Karol Teovani Lodan, S.AP., M.AP. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan ibu Fifi, S.Kom., M.SI. selaku Pembina UKM Kerohanian Buddha di lapangan Universitas Putera Batam Kampus Tembesi.

Akhir kata, panitia menyampaikan terima kasih kepada  Bhante Janaka selaku  pembicara dan  peserta yang telah hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan dhamma class ini. Panitia juga sangat berterimakasih kepada pihak Universitas Putera Batam dan PBTV yang telah ikut serta mengikuti kegiatan ini sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. (DIN)

Kerja Sama