Pagelaran Event Digital Terbesar Bertajuk `Digital Summit 2017` Kepulauan Riau


Asosiasi Digital Enterpreneur Indonesia wilayah Kepulauan Riau kembali bekerjasama dengan Universitas Putera Batam menggelar event DIGITAL SUMMIT 2017 Kepulauan Riau pada tanggal 28 Oktober 2017, bertempat di Aula Bank Indonesia Kota Batam. Acara bertepatan dengan hari sumpah pemuda dengan tujuan agar Pulau Batam bisa menjadi Digital Hub Indonesia dan bisa berdaulat dalam ekonomi digital. 

Event Digital mengundang beberapa pembicara Nasional maupun International. Seperti Shinta Witoyo CEO Bubu.com, George E Siregar Direktur Berkarya Indonesia, Bari Arijono selaku Chairman ADEI Indonesia juga hadir Mr. Nalim dari India sebagai Investor dari beberapa perusahaan Startup Dunia. Terlihat dari peserta yang hadir tidak hanya dari kalangan akademis, turut hadir juga perwakilan dari Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau diantaranya Kadis Menkominfo Kepri Bpk. Guntur Sakti, Syamsul Bahrum mewakili Gubernur Kepulauan Riau, Kepala Bank BI, Kepala OJK, Kadin dan juga dari HIPMI Kepri.

Selama acara berlangsung peserta tidak hanya mengikuti kegiatan seminar saja, peserta juga bisa belajar bersama para pengusaha digital dengan mengunjungi stand coaching bagi yang ingin berkonsultasi seputaran teknologi digital. Selain itu bisa melihat perkembangan produk digital dari pengusaha-pengusaha digital yang membuka boot di area pameran. Antusiasme peserta terlihat juga ketika mendengarkan paparan materi dari narasumber, melihat perkembangan digital yang begitu cepat dan bagaimana membangun ekonomi digital di Indonesia, Momentum & Kompetisi Usaha di Era Digital serta bagaimana meningkatkan daya saing pengusaha lokal di ranah global.

Pagelaran digital dalam satu hari penuh full membahas dan mengupas tuntas semua soal digital, peserta mahasiswa juga dilatih bagaimana menjadi seorang technopreneur yang mampu menghadapi persaingan global. Tidak hanya setelah lulus Kuliah mencari pekerjaan tapi mampu membuka lapangan pekerjaan bagi orang lain dengan memanfaatkan teknologi dalam menjalankan usahanya. Bekal mahasiswa dalam event digital ini semoga bisa diterapkan dikehidupan nyata serta dapat membawa dampak baik bagi perkembangan teknologi digital yang semakin cepat. Acara ditutup dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan, narasumber dan peserta event digital. (AFM)

Kerja Sama