Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Putera Batam Menyelenggarakan Workshop Tradisi Riset Penelitian Kuantitatif dan Penelitian Kualitatif


Program Studi Ilmu komunikasi Universitas Putera Batam menyelenggarakan kegiatan Workshop Tradisi Riset Penelitian Kuantitatif dan Penelitian Kualitatif di kampus Tembesi pada hari Sabtu 3 Desember 2016. Narasumber Pertama adalah Bapak Dr. Ir. Chablullah Wibisono, M.M. dan Narasumber Kedua adalah Bapak Hazriyanto, S.E., M.M. yang merupakan akademisi dari Universitas Putera Batam. Moderator adalah Bapak Sukadamai Gea, S.Sos., M.Si. dosen prodi ilmu komunikasi UPB.

Bertindak sebagai ketua panitia Bapak Angga Intueri Mahendra P, S.Sos., M.I.Kom. menyatakan “kegiatan ini tidak hanya ditargetkan pada mahasiswa tingkat akhir namun, juga pada mahasiswa tingkat pertama, dengan tujuan mengenalkan dunia penelitian sedini mungkin agar nantinya mahasiswa tidak kaget memasuki proses skripsi”. Sedangkan Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Ibu Ageng Rara Cindoswari, S.P., M.Si. menyatakan “Prodi Ilmu Komunikasi berupaya memberikan wadah dan sarana bagi mahasiswa untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuannya baik pada bidang akademik maupun non akademik, kegiatan ini merupakan dukungan prodi pada bidang akademik yang bermanfaat dalam menciptakan lulusan yang tidak hanya terampil di dunia kerja tapi berkualitas dalam penelitian.

Workshop ini secara umum bertujuan meningkatkan kualitas penalaran dan keilmuan dalam atmosfer perguruan tinggi sebagai center of excellence dalam rangka peningkatan kualitas penelitian dan kajian disiplin ilmu bagi mahasiswa dan kalangan akademisi lainnya. Secara khusus, tujuan workshop ini adalah: (1). Agar mahasiswa memiliki cukup bekal pengetahuan tentang dasar-dasar metode penelitian dan riset praktis guna menyusun tugas akhir. (2). Memicu minat dan potensi penelitian keilmuan bagi kalangan akademis dan mahasiswa di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora pada khususnya, dan di lingkungan pendidikan/akademis yang lebih luas.

Kegiatan yang berlangsung selama 3 jam ini disambut dengan respons positif oleh 97 orang peserta yang menyimak dengan seksama pemaparan yang disampaikan oleh narasumber sehingga workshop berjalan dengan sangat komunikatif dan interaktif sampai ditutup dengan pembacaan notulensi oleh Ibu Annisa Risecha Junep, S.I.Kom, MA. (CDW)

Kerja Sama