Education Expo 2016


Berjalan dengan sukses dan lancar. Ini dibuktikan dengan antusiasnya para siswa dan guru-guru yang hadir pada acara yang diselenggarakan oleh Universitas Putera Batam hari sabtu kemarin. Kegiatan yang dilaksanakan merupakan rangkaian acara yang sudah dimulai dari tanggal 16 Januari lalu. Universitas Putera Batam mengadakan kegiatan Try Out bagi siswa siswi kelas 3 SMA/SMK sederajat yang ada di kota Batam. Kegiatan try out ini juga diiringi dengan lanjutan pelatihan IT bagi guru-guru SMA/SMK se kota Batam dan Education Expo yang memperkenalkan fakultas dan jurusan yang ada di Universitas Putera Batam.

Kegiatan Try Out ini dihadiri oleh siswa-siswi dari berbagai Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan yang ada di kota Batam. Mereka mengikuti Try Out di labor komputer yang sudah di persiapkan oleh Universitas Putera Batam. Ada 7 labor komputer yang disediakan oleh pihak kampus ini penuh sesak dengan puluhan siswa-siswi SMA/SMK yang mengikuti Try Out. 

Kegiatan Try Out ini berbeda dengan Try Out yang biasanya. Karena mereka mengerjakan ujiannya dengan system online. Dengan menginput nomor siswa dan tanggal lahirnya yang sebelumnya sudah didaftarkan sebelum ujian berlangsung, dijadikan sebagai login ke system masing-masing untuk mendapatkan akses soal ujiannya. Kegiatan pelatihan IT bagi guru-guru SMA/SMK yang merupakan lanjutan dari pelatihan sebelumnya, mendapatkan support yang lebih pada hari Sabtu kemarin. Ini ditandai dengan bertambahnya jumlah guru yang datang. Kegiatan dihari kedua pelatihan ini membahas mengenai pembuatan modul pembelajaran yang nantinya bisa dipakai untuk membantu kegiatan belajar mengajar. Kegiatan ini disampaikan oleh salah seorang dosen TI Universitas Putera Batam, bapak Andi Maslan, ST., M.SI.

Kegiatan ini juga dibantu dengan slide yang jelas dan praktek langsung di salah satu labor computer yang ada di Universitas Putera Batam. Praktek langsung yang diterapkan seperti ini sangat membantu dalam pemahaman guru-guru untuk membuat modul pembelajaran. Ditambah dengan coordinator yang siap membantu para guru yang mengalami kesulitan dalam praktek langsung pembuatan modul pembelajaran. Selain kegiatan try out dan pelatihan ini, Universitas Putera Batam juga membuka konsultasi gratis bagi siswa-siswi yang bingung memilih jurusan sesuai minat dan bakat mereka. Sehingga nantinya mereka tidak salah dalam memilih jurusan yang ada di universitas. Konsultasi ini ditangani langsung oleh dosen-dosen dan ka-Prodi setiap jurusan yang berkompeten dan ahli dibidangnya. Sehingga setiap siswa-siswi yang datang ke stand jurusan tadi menjadi lebih mengetahui setiap detail dari jurusan-jurusan yang mereka inginkan (AWA).

Kerja Sama