Seminar Peran dan Fungsi Black Belt dalam Project IMPROVEMENT pada organisasi perusahaan


Seminar Peran dan Fungsi Black Belt dalam Project IMPROVEMENT pada organisasi perusahaan diadakan pada sabtu 9 Mei 2015 di aula kampus tembesi Universitas Putera Batam. Seminar ini berlangsung dengan sangat baik. Segenap civitas akademika mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Terdapat 3 narasumber pada acara seminar ini yakni Bpk. Adi Nugroho, S.T., M. Eng. Bpk. Dony Ronald Saputra Sinaga dan Bpk Fajar.

Bapak Adi Nugroho, S.T., M. Eng memberikan materi seputar pendahuluan mengenai six sigma dan black belt. Bapak Fajar memberikan materi mengenai pentingnya six sigma dalam pencapaian kinerja suatu organisasi serta standarisasi kompetensi karyawan dalam sebuah perusahaan. Bpk. Dony Ronald Saputra Sinaga yang dalam hal ini adalah keynote speaker memberikan penjelasan yang lengkap, terperinci dan jelas mengenai six sigma, tools yang dipakai dalam six sigma serta peranan black belt dalam proyek six sigma.

Perjalanan menuju six sigma merupakan suatu proses yang dimulai dari 5S, Kaizen dan Lean Manufacturing. Tangga menuju hal tersebut adalah metodologi DMAIC. Six sigma diterapkan dibanyak organisasi antara lain seperti pendidikan, perusahaan manufaktur, jasa serta pemerintahan. Hasil akhir dari projek six sigma adalah perbaikan yang disertai dengan penurunan biaya serta peningkatan pendapatan.

Acara seminar tersebut berlangsung mulai pukul 14:00 sampai 17:30 WIB. Peserta seminar sangat antusias mengikuti seminar. Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya pertanyaan yang diberikan kepada nara sumber pada saat sesi diskusi. Peserta seminar berharap agar acara ini diadakan kembali dengan durasi waktu yang lebih panjang agar esensi materi yang diberikan lebih banyak.

Kerja Sama