Seminar Just In Time


Sistem produksi tepat waktu (Just In Time) adalah sistem produksi atau sistem manajemen fabrikasi modern yang dikembangkan oleh perusahaan-perusahaan Jepang yang pada prinsipnya hanya memproduksi jenis-jenis barang yang diminta sejumlah yang diperlukan dan pada saat dibutuhkan oleh konsumen.

Konsep just in time adalah suatu konsep dimana bahan baku yang digunakan untuk aktivitas produksi didatangkan dari pemasok atau suplier tepat pada waktu bahan itu dibutuhkan oleh proses produksi, sehingga akan sangat menghemat bahkan meniadakan biaya persediaan barang atau penyimpanan barang atau stocking cost. Just In Time (JIT) adalah filofosi manufakturing untuk menghilangkan pemborosan waktu dalam total prosesnya mulai dari proses pembelian sampai proses distribusi. Fujio Cho dari Toyota mendefinisikan pemborosan (waste) sebagai: "Segala sesuatu yang berlebih, di luar kebutuhan minimum atas peralatan, bahan, komponen, tempat dan waktu kerja yang mutlak diperlukan untuk proses nilai tambah suatu produk”. Kemudian diperoleh rumusan yang lebih sederhana, pengertian pemborosan: Kalau sesuatu tidak memberi nilai tambah itulah pemborosan”.

Seminar just in time diadakan di aula gedung W Universitas Putera Batam pada 1 November 2014. Pembicara pada seminar ini yakni Bapak Dr. Ansarullah Lawi, M. Eng dan  Bapak Hendri Herman, S.E., M.Si. Mahasiswa Universitas Putera Batam sangat antusias mengikuti acara seminar ini. Hal ini ditunjukkan oleh jumlah peserta seminar yang mencapai 251 orang. Jumlah peserta seminar ini melampaui jumlah peserta seminar yang lain yang diadakan pada hari yang sama. Mahasiswa UPB menginginkan agar acara seminar ini dilakukan lagi dengan durasi yang lebih lama sehingga agar banyak materi yang dapat diterima oleh peserta seminar. Seminar ini juga dihadiri oleh peserta selain mahasiswa UPB seperti instansi atau perusahaan yang akan menerapkan Just in Time dan mahasiswa dari universitas lain di kepri yang ingin memperdalam Just in Time. Seminar ini diikuti oleh seluruh elemen mahasiswa karena materi yang dibahas dalam seminar ini merupakan materi penting yang saat ini diterapkan di seluruh perusahaan di dunia. Kesimpulan dari seminar ini adalah bahwa Just in Time meningkatkan posisi keunggulan bersaing suatu perusahaan.

Kerja Sama