Apa Benar Instagram Akan Hapus Fitur Archive ditahun ini?
[Tanggal Kegiatan : 11/10/2024] |
Apa Itu Fitur Archive?
Fitur
Archive diluncurkan oleh Instagram pada tahun 2017. Fitur ini dirancang untuk
memberikan fleksibilitas kepada pengguna, memungkinkan mereka untuk
"menyimpan" atau menyembunyikan postingan tanpa harus menghapusnya
secara permanen. Postingan yang di-archive dapat dilihat kembali kapan saja di
bagian Archived Posts, misalnya seseorang ingin menyembunyikan foto yang
menurut mereka sudah tidak relevan atau mengganggu estetika umumnya, tetapi
mereka tetap ingin mempertahankannya untuk referensi pribadi atau kenangan.
Belakangan
ini, beberapa pengguna Instagram mengeluhkan bahwa fitur archive Instagram
dihapus atau tidak dapat diakses. Sejumlah
pengguna mulai melaporkan bahwa arsip Instagram mereka hilang dan tidak bisa
diputar, atau mengalami freeze. Hal ini memicu banyak pertanyaan dan kekecewaan.
Bagi
banyak pengguna arsip Instagram Stories berfungsi sebagai "diary"
untuk mendokumentasikan kenangan. Ketika arsip Instagram tidak dapat diputar,
biasanya akan muncul peringatan "This story is no longer available,"
atau dalam bahasa Indonesia, "Cerita ini tidak tersedia."
Menurut
CNN Business, Meta, perusahaan Instagram, menjelaskan bahwa penghapusan archive
pada beberapa pengguna disebabkan oleh adanya bug atau kesalahan sistem.
Sayangnya, Instagram Stories yang terpengaruh oleh bug ini tidak dapat
dipulihkan.
"Kami telah
menemukan dan memperbaiki bug yang menyebabkan sorotan dan arsip Story beberapa
pengguna terhapus. Sayangnya, kami tidak dapat mengembalikan Stories yang
terhapus," ungkap juru bicara Meta. Meta juga menolak memberikan informasi
mengenai jumlah pengguna yang terdampak bug ini, tetapi pengguna yang terkena
dampak akan diberi tahu. Pemberitahuan tersebut baru akan hilang pada 25 Juli
2025.