7 Buah yang Bagus untuk Kesehatan Jantung, Manis dan Sehat
[Tanggal Kegiatan : 15/05/2024] |
Dilansir CNN Indonesia --Selain menjaga
asupan makan, olahraga, dan mengelola stres, memelihara kesehatan jantung bisa
dilakukan dengan mengonsumsi buah-buahan tertentu. Apa saja buah yang bagus
untuk kesehatan jantung?
Penyakit jantung menyumbang hampir
sepertiga dari semua kematian di seluruh dunia. Penyakit kardiovaskular ini
berhubungan dengan pola makan atau diet yang sehat. Makan makanan dengan jumlah
kalori yang tepat dan jumlah lemak adalah bagian penting dari merawat jantung.
American Heart Association menyarankan diet sehat salah satunya mengonsumsi
buah-buahan. Buah memiliki segudang manfaat yaitu kaya vitamin dan nutrisi,
terutama serat. Mengonsumsi buah secara rutin membantu menurunkan kolesterol
dan tekanan darah serta meningkatkan fungsi pembuluh darah--yang berkaitan
dengan kesehatan jantung.
Berdasarkan penelitian, idealnya porsi konsumsi buah yang harus dimakan setiap
hari sekitar lima cangkir. Porsi itu diklaim efektif menurunkan risiko penyakit
kardiovaskular seperti stroke dan jantung sebesar 28 persen dan risiko kematian
dini sebesar 31 persen.
Melansir berbagai sumber, berikut ini sejumlah buah yang baik untuk kesehatan
jantung dan bisa Anda konsumsi secara rutin.
1. Apel
Melansir Better Homes and Gardens, apel termasuk buah yang bisa menyehatkan
jantung. Selain sehat untuk jantung, apel juga kaya akan serat dan flavonoid
yang baik untuk pola makan harian Anda. Pilihlah buah apel yang masih segar,
tidak bonyok atau terdapat memar.
2. Pisang
Sejumlah penelitian mengungkapkan, makan pisang setiap hari dapat membantu
mencegah serangan jantung dan stroke. Pisang kaya akan vitamin B6, C, serat,
magnesium, dan potassium yang bisa menghentikan penyumbatan, pengerasan, dan
penyempitan pembuluh darah. Cara terbaik mengonsumsi pisang secara makan
langsung tanpa diolah.
3. Aprikot
Aprikot mengandung vitamin A, C, E, K, dan memiliki banyak kandungan serat.
Warna oranye pada aprikot berasal dari antioksidan karotenoid. Semua kandungan
itu berkontribusi meningkatkan fungsi jantung. Vitamin C misalnya, melindungi
jantung dari kerusakan akibat radikal bebas, sementara kalium menurunkan
tekanan darah dengan melemaskan pembuluh darah dan arteri. Anda bisa
mengonsumsi buah aprikot sebagai topping pada sereal. Pilih buah aprikot yang
segar dan berwarna oranye tua.
4. Pepaya
Melansir Eating Well, pepaya mengandung banyak nutrisi yang ramah jantung
seperti potasium dan antioksidan vitamin A dan C. Menurut USDA, 1 cangkir
potongan pepaya menyediakan hampir 100 persen kebutuhan harian vitamin C dan 8
persen kebutuhan harian vitamin A. Kekurangan vitamin A dan C telah dikaitkan
dengan kelainan kardiovaskular di mana suplementasi dengan vitamin ini diklaim
dapat mengurangi risiko kardiovaskular, seperti penyakit jantung, tekanan darah
tinggi, aterosklerosis, serangan jantung, dan gagal jantung, berdasarkan ulasan
yang diterbitkan di Frontiers in Physiology pada 2021 lalu.
5. Anggur Merah
Kandungan polifenol yang tinggi pada
anggur merah menjadikannya buah luar biasa lainnya untuk melindungi kesehatan
jantung. Studi pada jurnal Molecules pada 2021 menunjukkan polifenol yang
ditemukan dalam anggur telah terbukti bermanfaat bagi kesehatan manusia dalam
mengobati penyakit kardiovaskular dan diabetes dengan mengurangi stres
oksidatif, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi peradangan. Selain itu,
anggur merah tinggi akan kandungan antioksidan, polifenol, flavanol, serat dan
resveratrol, yang dapat membantu menurunkan peradangan.
6. Buah beri
Berbagai jenis beri seperti blueberry,
blackberry, raspberry, strawberry mengandung vitamin C, folat, serat, mangan,
dan kalium. Selain itu, semua jenis buah beri kaya antioksidan yang membantu
mencegah kerusakan sel dan baik untuk menjaga kesehatan jantung. Beri yang
bagus dikonsumsi adalah beri yang masih segar dan berwarna terang.
7. Alpukat
Menukil Healthline, alpukat merupakan
sumber lemak tak jenuh tunggal yang menyehatkan jantung, yang telah dikaitkan
dengan penurunan kadar kolesterol dan penurunan risiko penyakit jantung.
Mengonsumsi setidaknya dua porsi alpukat setiap minggu dikaitkan dengan
penurunan risiko penyakit kardiovaskular sebesar 16 persen dan penurunan risiko
penyakit jantung koroner sebesar 21 persen. Selain itu, pada studi dalam
Journal of the American Heart Association (JAHA), alpukat dalam membantu
meningkatkan kesehatan, seperti menurunkan kadar kolesterol jahat, meningkatkan kolesterol baik, dan memelihara fungsi pembuluh darah.
Itulah 7 buah yang
baik untuk kesehatan jantung. Semoga bermanfaat.
Sumber :