Bahaya Perut Buncit Bagi Kesehatan

[Tanggal Kegiatan : 02/02/2024]

Istilah "buncit" digunakan untuk bagian perut yang gendut atau besar. Perut buncit adalah hasil dari penumpukan lemak di area perut. Dua jenis lemak yang menumpuk pada perut buncit adalah lemak subkutan, yang dapat dilihat saat dicubit, dan lemak viseral, yang tidak terlihat karena berada di sekitar organ dalam tubuh.
Lemak viseral sering dikaitkan dengan obesitas perut. Selain sulit untuk dihilangkan, lemak viseral juga berbahaya karena dapat meningkatkan risiko penyakit seperti penyakit jantung.
Laki-laki dinyatakan obesitas bila lingkar pinggang melebihi 102 cm dan perempuan melebihi 89 cm. Menghitung indeks massa tubuh juga dapat dilakukan untuk memantau status gizi. Bila indeks massa tubuh semakin tinggi angkanya, maka semakin banyak pula jumlah lemak yang terdapat di dalam tubuh.
Berikut penyebab perut buncit yang harus diwaspadai:

1. Malas Berolahraga

Malas olahraga adalah masalah utama yang menjadi penyebab perut buncit. Pasalnya, lemak dari makanan yang Anda makan tidak akan terbakar tanpa melakukan aktivitas dan menyebabkan lemak tertimbun di satu bagian saja, yaitu perut.

2. Hormon dan Usia

Selain itu, bertambahnya usia juga akan membuat seseorang kehilangan massa otot, terutama jika kurang berolahraga dan lebih banyak duduk. Berkurangnya massa otot akan menurunkan metabolisme tubuh dalam mengolah kalori. Akibatnya, kemampuan sel lemak di beberapa organ tubuh akan mengalami penurunan fungsi dalam menyimpan lemak. Itu sebabnya jika seseorang kelebihan lemak, maka lemak akan langsung terkumpul ke bagian perut, yang menjadi penyebab perut buncit.

3. Stress

Pada banyak orang, saat mengalami stres, nafsu makan akan meningkat teruutama makan makanan manis dan tinggi lemak sehingga menyebabkan penumpukan lemak berlebih diperut. Selain itu, hormon kortisol alias hormon setres, akan meningkatkan jumlah lemak dalam tubuh dan melebarkan ukuran sel lemak. Nah tingginya kadar hormon kortisol dalam tubuh sering dikaitkan dengan meningkatnya lemak perut

4. Kurang Tidur

Memiliki waktu tidur yang cukup adalah salah satu hal penting yang dapat memengaruhi kesehatan. Jika Anda tidur kurang dari enam jam setiap malam, maka akan memperbesar peluang untuk menumpuk lemak perut sebagai salah satu penyebab perut buncit.

Berikut beberapa bahaya di balik perut buncit:
  • Kumpulan lemak pada tubuh mampu mengeluarkan senyawa peradangan (sitokin) dan hormon yang bisa mengganggu metabolisme tubuh. Sitokin bisa mengakibatkan peradangan di dalam tubuh dan meningkatkan risiko mengalami penyakit jantung, stroke dan hipertensi. Terdapat sebuah penelitian yang menjelaskan bahwa sitokin bisa mengakibatkan kanker tertentu. Sedangkan lemak perut berhubungan dengan kanker usus besar, kanker pankreas dan kanker tenggorokan.
  • Bahaya yang mengintai perut buncit lainnya adalah menurunnya produksi kolesterol baik dan meningkatnya produksi kolesterol buruk, sehingga perut buncit mampu meningkatkan risiko penyakit kolesterol tinggi.
  • Memiliki lemak berlebih dalam tubuh dapat mengurangi kinerja dan efektivitas insulin. Sehingga gula darah menjadi kurang terkontrol serta meningkatkan risiko penyakit diabetes.
  • Lemak berlebih pada tubuh bisa menyebabkan seseorang mengalami gangguan pernapasan.
  • Yang tidak kalah mengerikan, lemak yang berlebihan pada tubuh mampu meningkatkan risiko kematian dini akibat penyakit kardiovaskular
Sumber:

Kerja Sama