5 Tips Penempatan Router untuk Jaringan yang Maksimal

[Tanggal Kegiatan : 10/02/2023]

Koneksi internet yang lambat bisa sangat mengganggu aktivitas dan produktivitas kamu. Ada banyak faktor yang dapat memengaruhi kecepatan koneksi internet kamu. Mengidentifikasi permasalahan utama melambatnya koneksi kamu tentunya menjadi langkah dalam memperbaiki kecepatan internet kamu. Salah satu faktor yang dapat memengaruhi koneksi internet kamu adalah penempatan router WI-FI. Berikut beberapa tips dalam menempatkan router WI-FI untuk jaringan internet yang maksimal.

1. Pilihlah router yang tepat untuk tempat tinggalmu

Tips pertama yang harus kamu ikuti adalah memilih router dan perangkat yang tepat. Ukuran dan tata letak rumah akan menentukan jenis jaringan nirkabel yang kamu butuhkan.Untuk sebagian besar apartemen dan rumah berukuran kecil (di bawah 139.354 meter persegi), satu titik akses nirkabel sudah mencukupi. Jika kamu memiliki router yang sudah cukup tua, kamu bisa beralih ke model yang lebih baru dengan dukungan untuk 802.11ax, atau Wi-Fi 6. Ini akan meningkatkan koneksi internet kamu.

2. Tempatkan di titik pusat tempat tinggal kamu

Penempatan lokasi router akan sangat berpengaruh pada jaringan internet kamu. Kamu bisa menempatkan router WI-FI di titik pusat yang dapat mengirimkan sinyal ke segala arah. Dengan menempatkan router di lokasi pusat, ini akan mengoptimalkan sinyal.  Memasang router di lokasi pusat mungkin akan menjadi masalah untuk beberapa orang karena kabel yang kurang panjang. Jika ini terjadi, kamu bisa menggunakan kabel Ethernet CAT5 atau CAT6

3. Hindari menempatkan router dekat dengan barang elektronik

Pilihlah lokasi yang jauh dari barang elektronik lain dan benda logam berukuran besar. Semakin banyak dinding, penghalang besar, dan elektronik di dekat router, semakin tinggi pula kemungkinan ada gangguan terhadap sinyal kamu. Salah satu jenis perangkat elektronik yang harus dihindari secara khusus adalah microwave. Alat ini memancarkan sinyal yang kuat hingga 2,4GHz. Ini adalah kekuatan yang sama yang dipancarkan router kamu. Kamu juga harus berhati-hati agar tidak menempelkan router di belakang TV besar. dapat menyebabkan interferensi elektronik sekaligus memblokir atau mengganggu sinyal secara fisik.

4. Tempatkan router di tempat yang tinggi

Router cenderung menyebarkan sinyal terkuatnya ke arah bawah. Oleh karena itu, sebaiknya pasang router setinggi mungkin untuk memaksimalkan jangkauan sinyal internet kamu. Kamu bisa meletakkan router di atas rak buku yang tinggi atau memasangnya di atas dinding. Jika kamu kesulitan menemukan tempat yang tinggi dan ideal, kamu bisa menggunakan dudukan dinding khusus yang dibuat untuk router tertentu

5. Manfaatkan antena pada router

Beberapa router tidak memiliki antena sama sekali, tetapi beberapa router memiliki hingga delapan antena. Antena ini membantu mengarahkan sinyal. Jika ada dua antena atau lebih di router kamu, jangan posisikan semuanya pada arah yang sama.Sebaliknya, arahkan antena tersebut ke arah yang berbeda-beda. Contohnya, posisikan satu secara horizontal dan yang lainnya secara vertikal. mungkin harus sedikit bereksperimen untuk menemukan pengaturan antena yang paling efektif.

Itu lah 5 tips penempatan router untuk koneksi yang lebih maksimal. Penempatan router yang ideal tentunya akan bergantung pada bentuk dan ukuran tempat tinggal kamu. Selamat mencoba. 

Sumber : idntimes.com

Kerja Sama