Cara Mencegah Lalat Masuk Rumah Saat Musim Hujan
[Tanggal Kegiatan : 30/11/2022] |
Saat musim hujan,
biasanya lalat akan lebih sering muncul di rumah dan tentu sangat
mengganggu. Sebab lalat memiliki risiko kesehatan karena bisa membawa
bibit-bibit penyakit. Dikutip dari Foodsafety, saat lalat hinggap di
makanan, mereka akan memuntahkan isi perutnya yang berisi kuman dan bisa
menyebarkan penyakit.
1. Hilangkan tempat berkembang biak
Untuk mencegah datangnya lalat ke rumah, salah satu cara yang
bisa dilakukan adalah menghilangkan tempat berkembang biaknya lalat. Dikutip
dari laman Greencare, lalat bertelur di bahan organik yang membusuk seperti
hewan mati, tumbuhan membusuk dan sisa makanan. Karena itu, jika Anda memiliki
taman, pastikan tidak ada tanaman, bunga atau buah yang membusuk untuk mencegah
adanya lalat dan hama lain. Selain itu, pastikan Anda membersihkan kotoran
hewan agar tak jadi tempat tumbuh kembang lalat.
2. Jaga agar makanan tetap tertutup
Menghilangkan sampah dan menutup makanan adalah kebiasaan
sederhana yang efektif untuk mengurangi jumlah lalat yang mengganggu. Tutupilah
makanan yang ada di meja makan, termasuk makanan yang Anda letakkan di
panggangan atau alat masak Anda.
3. Tempatkan kipas angin di ruang makan
Lalat terlalu kecil dan lemah untuk terbang saat angin
kencang. Oleh karena itu, Anda bisa menempatkan kipas angin di ruang makan
untuk mengurangi jumlah lalat yang berkeliaran.
4. Bersihkan tempat sampah
Pastikan Anda membersihkan tempat sampah tidak sekedar hanya
membuang isinya. Ada baiknya Anda juga mencuci tempat sampah tersebut hingga
bersih. Sebab wadah sampah meskipun sudah kosong seringkali tetap berbau yang
membuat lalat tertarik untuk menghinggapinya. Anda bisa mencuci tempat sampah
menggunakan air mengalir dari selang. Pastikan Anda juga membersihkan sisa-sisa
sampah yang mungkin melarut dari wadah saat dibersihkan agar tidak mengotori
lantai tempat Anda mencuci.
5. Tutupi minuman Anda
Tak hanya makanan, Anda juga harus menutup minuman Anda agar
tak didekati lalat. Terutama jika minuman Anda mengandung gula atau minuman
sari buah. Hal ini karena lalat mencari sumber gula, dan terutama tertarik pada
karbon dioksida hasil fermentasi buah dan sayur yang membusuk.
6. Berikan pengharum minyak esensial
Ide yang bagus untuk menempatkan diffuser beraroma minyak
esensial di ruang makan. Hal ini karena lalat tak tertarik dengan aroma minyak
esensial. Anda juga bisa menempatkan lilin yang dibuat dengan minyak esensial.
Selain menarik, lilin minyak esensial juga efektif mengusir lalat.
7. Gunakan perangkap
Anda juga bisa memasang perangkap lalat untuk mengurangi
serbuan lalat di musim hujan. Perangkap lalat yang lengket tak memiliki bau
menyengat. Selain itu perangkap ini juga tak memerlukan kemampuan teknis
tertentu. Adapun perangkap ini biasanya memakai feromon yang akan menarik lalat
di dekatnya kemudian lembaran lengketnya akan mencegah lalat pergi.
8. Semprotan lalat
Biarpun semprotan lalat cukup efektif, sayangnya semprotan
bisa menyebabkan kontaminasi bahan kimia pada makanan. Dengan demikian, jika
Anda ingin memakai semprotan lalat pastikan semua makanan sudah ditutup, dan
singkirkan semua peralatan makan terlebih dahulu.
Sumber : kompas.com