Aplikasi Peduli Lindungi
[Tanggal Kegiatan : 13/10/2021] |
Peduli
Lindungi adalah aplikasi yang dikembangkan untuk membantu instansi pemerintah
terkait dalam melakukan pelacakan digital guna untuk menghentikan penyebaran
Coronavirus Disease (COVID-19). Aplikasi ini mengandalkan partisipasi
masyarakat untuk saling membagikan data lokasinya saat bepergian agar
penelusuran riwayat kontak dengan penderita COVID-19 dapat dilakukan. “Pengguna
aplikasi ini juga akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau
berada di zona merah, yaitu area atau kelurahan yang sudah terdata bahwa ada
orang yang terinfeksi COVID-19 positif atau ada Pasien Dalam Pengawasan”
dikutip dari website pedulilindungi.id
Menjadi aplikasi yang begitu penting saat ini, namun
Peduli Lindungi juga mendapat beragam keluhan dari masyarakat. Mulai dari kesulitan
mengakses, data yang yang diperlukan tidak tersedia, hingga kesulitan memindai
barcode. Tak hanya itu, aplikasi yang harus diunduh di ponsel pintar atau
smartphone pun menjadi bagian dari keluhan masyarakat. Menanggapi keluhan
tersebut, Ketua Satgas Covid-19, Ganip Warsito, menyatakan ke depan, pemerintah
akan memberikan kartu vaksin bagi masyarakat yang sudah melakukan dua kali
vaksin. Dengan begitu, masyarakat tidak perlu khawatir jika tidak memiliki
aplikasi Peduli Lindungi.
Banyak orang mengetahui Aplikasi Peduli Lindungi
hanya untuk mengunduh sertifikat vaksin COVID-19. Namun, tidak banyak yang
tahu, aplikasi ini banyak manfaatnya. Adapun manfaat aplikasi PeduliLindungi
adalah sebagai berikut :
1. Memberikan
peringatan pada pengguna
Pengguna PeduliLindungi akan
mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau di kawasan zona merah.
Pengguna juga akan mendapatkan peringatan jika di lokasi mereka berada terdapat
orang yang terinfeksi Covid-19 positif atau ada Pasien Dalam Pengawasan.
2. Pengawasan
(surveillance)
Dengan adanya informasi lokasi
pengguna yang dibagikan saat bepergian memudahkan pemerintah mengawasi dan
mendeteksi pergerakan orang-orang yang terpapar COVID-19 selama 14 hari ke
belakang. Pemerintah jadi lebih mudah mengidentifikasi dan mendeteksi
masyarakat melalui lacak data lokasi dan informasi secara digital.
3. Mengunduh
sertifikat vaksin
Masyarakat yang sudah disuntik
vaksin COVID-19 bisa mengunduh sertifikat vaksin lewat fitur yang ada di
aplikasi ini.
4. Informasi
hasil tes COVID-19
Dalam aplikasi PeduliLindungi
juga terdapat fitur yang bisa menunjukkan hasil tes PCR atau swab antigen dari
laboratorium yang terafiliasi dengan pemerintah.
5. Sebagai
bukti untuk mengakses layanan publik
Aplikasi ini sangat berguna bagi
petugas di bandara, pusat perbelanjaan atau di tempat lainnya untuk mengetahui
apakah seseorang sudah menjalani program vaksinasi atau belum. Hanya dengan menunjukkan
atau lewat fitur pindai QR Code akan ditampilkan data vaksinasi Anda.
Kebijakan penggunaan aplikasi Peduli Lindungi juga
berlaku untuk semua yang datang ke Kampus Universitas Putera Batam baik itu
staff pegawai, dosen maupun calon mahasiswa yang berkunjung. Kewajiban
"Scan QR-Code" menggunakan aplikasi Peduli Lindungi dinilai
bermanfaat untuk meminimalisir penyebaran virus korona dan diharapkan bisa mendukung
program pemerintah pusat dan daerah dari sisi penanggulangan penyebaran virus
korona dengan tetap meningkatkan protokol Kesehatan (pakai masker, jaga
jarak, jauhi kerumunan, rajin cuci tangan).
Sumber : Bkpsdm.mubakab