Webinar "Bunda Maria Wanita Utama Dalam Sejarah Gereja Katolik"
[Tanggal Kegiatan : 19/09/2021] |
Minggu tanggal 19 September 2021, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kerohanian Katolik Universitas Putera Batam melaksanakan program kerja yang ketiga yakni webinar "Bunda Maria Wanita Utama Dalam Sejarah Gereja Katolik". Webinar yang dilaksanakan dari pukul 20.00 WIB - 22.00 WIB menghadirkan Romo Laurensius D. Sanga, S. Fil., M.Hum sebagai narasumber dan didampingi oleh Jassica Fernanda sebagai moderator. Tujuan webinar nya adalah untuk memahami Bunda Maria memiliki peran penting dalam karya keselamatan Allah melalui telandan dan perantara doa-doa nya. Pokok penting yang disampaikan oleh Romo Laurensius adalah Maria sebagai ibu segala bangsa, bunda gereja dan pendengar sejati firman Allah. Kehadiran Bunda Maria dalam hidup keberimanan umat, memposisikan peranannya sama dengan Yesus Kristus sebagai orang kudus yang agung. Semoga webinar ini bermanfaat bagi para peserta untuk semakin mendalami Bunda Maria dalam gereja Katolik (WA)