Dies Natalis Dan Peluncuran Program MBKM Universitas Putera Batam

[Tanggal Kegiatan : 14/08/2021]

Batam 14 Agustus 2021 Universitas Putera Batam mengadakan Kegiatan Sosialisasi Program MBKM dan perayaan Dies Natalis yang ke-13 melalui zoom meeting. Pada kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen dan mahasiswa Universitas Putera Batam. Rektor Universitas Putera Batam memberikan pemaparan tentang tujuan serta kebijakan MBKM. Dr. Nur Elfi Husda, S.Kom., M.SI. selaku Rektor Universitas Putera Batam mengharapkan banyak mahasiswa dapat mengikuti program MBKM tersebut agar dapat meningkatkan kompetensi lulusan baik soft skillsmaupun hard skillsagar lebih siap dan relevan terhadap kebutuhan zaman. Kemudian pemaparan dilanjut oleh Dr. Michael Jibrael Rorong, S.T., M.I.Kom. selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora tentang persyaratan umum dan mekanisme Program MBKM Universitas Putera Batam.

Pemaparan selanjutnya tentang bentuk kegiatan yang dapat diikuti oleh mahasiswa serta gambaran proses pelaksanaan MBKM Universitas Putera Batam yang disampaikan oleh Welly Sugianto, S.T., M.M. selaku Dekan Fakultas Teknik dan Komputer. Pada pemaparan tersebut beliau juga memberikan contoh proposal yang dapat diajukan pada program MBKM agar mahasiswa dapat memahaminya.

Selesai sesi tanya jawab acara dilanjut dengan pemutaran video ucapan Dies Natalis Universitas Putera Batam yang ke-13 dan sesi foto bersama.

Kerja Sama