Buka Bersama dan santunan kepada Anak Yatim Panti Asuhan Bina Ummah


Memperoleh kehidupan dan pendidikan yang layak adalah hak setiap manusia, terlebih lagi anak-anak. Rasullulah bahkan mencontohkan kepada umat nya untuk selalu mengasihi anak-anak dengan memberikan hak-hak nya secara wajar namun tidak semua anak-anak mendapatkan apa yang menjadi hak mereka.

Ada di antara mereka yang kehilangan orang tua sehingga menjadi yatim dan tidak mendapat kasih sayang yang semestinya atau ada pula di antara mereka yang hidup dalam lingkungan  yang serba kekurangan, Oleh karena itu Rasulullah menekan kan umatnya yang mampu untuk selalu berbagi dan mengasihi anak yatim dan miskin.

Untuk itu Pada pertengahan Ramadhan 1434 H Keluarga Besar Universitas Putera Batam kembali mengadakan Buka Bersama dan pemberian santunan kepada Anak Yatim dan miskin, kali ini diadakan di luar lingkar kampus Putera Batam yaitu bertempat di Pondok Pesantren & Panti Asuhan Bina Ummah, Kelurahan Buliang Batu Aji pada hari jum’at lalu tanggal 19 Juli 2013 ,acara itu diikuti oleh Dosen-Dosen, Anak yatim dan terlantar beserta pimpinan pesantren. Acara dibuka dengan pembacaan Al Qur’an dan terjemahan oleh anak santri dan diikuti dengan pembacaan sholawat nabi yang juga dibawakan oleh anak-anak santri, Pimpinan Pondok Pesantren Hj. Mardiana Damri turut memberikan sambutan pada saat itu beliau menceritakan sekilas tentang Pondok Pesantren dan Panti Asuhan Bina Ummah, acara dilanjutkan dengan ceramah agama ust. Muh. Dwisani, yang bercerita tentang kisah teladan nabi Yusuf, yang diawali dari mimpi, penuh perjuangan untuk menggapai mimpi tersebut, yang akhirnya jadi kenyataan.

Pemberian santunan kepada anak yatim, terlantar dan anak miskin beserta pemberian Sembako kepada Pondok Pesantren menjadi acara penutup pada waktu itu.

Kerja Sama